Penyusunan Skenario Pembelajaran Inovatif sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Pembelajaran Matematika bagi Guru di SD 4 Karangbener Kudus

Himmatul Ulya, Ratri Rahayu

Abstract


Permasalahan mitra guru di SD 4 Karangbener Kudus adalah kurangnya pengetahuan guru mengenai model-model pembelajaran matematika inovatif untuk menyusun skenario pembelajaran yang menyenangkan bagi siswa. Ada pula guru yang sudah mempunyai sedikit pengetahuan mengenai pembelajaran inovatif, tetapi masih terkendala dalam implementasinya. Guru-guru di SD 4 Karangbener Kudus membutuhkan pengetahuan tentang inovasi pembelajaran matematika SD yang berorientasi pada implementasi skenario pembelajaran yang menyenangkan bagi siswa. Tujuan dari pengabdian ini yaitu memberikan pengetahuan kepada guru SD 4 Karangbener Kudus mengenai model-model pembelajaran inovatif untuk menyusun dan mengimplementasikan penyusunan skenario pembelajaran yang menyenangkan bagi siswa. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini yaitu dengan cara memberikan pelatihan interaktif dan pendampingan. Hal ini menimbulkan interaksi dua arah sehingga guru SD 4 Karangbener Kudus memiliki kesempatan untuk saling bertukar ide, pikiran, pendapat, dan pengalamannya. Pelaksanaan pendampingan penyusunan skenario pembelajaran inovatif sebagai upaya peningkatan kualitas pembelajaran matematika bagi guru SD 4 Karangbener Kudus berlangsung dalam beberapa tahapan, antara lain: perencanaan, pelaksanaan, follow up, pemaparan dan diskusi, serta evaluasi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah guru di SD 4 Karangbener Kudus mampu merencanakan, menyusun, dan memaparkan skenario pembelajaran matematika inovatif dan menyenangkan.

Keywords


guru SD 4 Karangbener Kudus; model-model pembelajaran; skenario pembelajaran inovatif

Full Text:

PDF

References


Baedhowi dan Hartoyo. 2005. Laporan 2005 Learning Round-table on Advanced Teacher Professionalism. Bangkok, Thailand 13 – 14 uni 2005

Dalyono, B. 2016. Strategi Pembelajaran Inovatif untuk Mencapai Kompetensi pembelajaran. Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru (TING) VIII, 29-41.

Hafid, H. 2013. Pembelajaran Inovatif dalam Belajar Matematika di Sekolah Dasar. Jurnal Publikasi Pendidikan, 3 (1): 34-40.

Kadis. 2013. Pembelajaran Berbasis PAKEM. Disampaikan dalam Diklat MBS PGSD FKIP UMK.

Lestari, K. E. dan Yudhanegara, M. R. 2015. Penelitian Pendidikan Matematika. Bandung: PT. Refika Aditama.

Mujiono. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Dirjen Dikti Depdikbud.

Suprihatiningrum, J. 2016. Strategi Pembelajaran. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Ulya, H., Masrukan, dan Kartono. 2012. Keefektifan Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Probing-Prompting dengan Penilaian Produk. Unnes Journal of Mathematics Education, 1 (1): 26-31.

Ulya, H. 2016. Pembelajaran Matematika Berbasis Etnomatematika untuk Membangun Karakter Cinta Tanah Air dan Kreativitas Belajar Matematika. Prosiding Seminar Nasional Psikologi Universitas Muria Kudus, 29-39.

Ward, J. D. 2002. A Review of Problem Based Learning. Journal of Family and Consumer Sciences Education, 20 (1): 20-23.




DOI: https://doi.org/10.26877/e-dimas.v10i1.2134

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Visitor Statistics View My Stats

Jurnal E-Dimas telah terindeks pada:

          

Creative Commons License

E-Dimas (Educations-Pengabdian kepada Masyarakat) by LPPM Universitas PGRI Semarang is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at http://journal.upgris.ac.id/index.php/e-dimas.